Tuesday, March 31, 2020

Lemari Akuarium Bergaya Klasik Modern

Desain kali ini adalah membuat lemari akuarium dengan model klasik modern. Dalam membuat lemari akuarium perlu diperhatikan adalah kekuatan lemari untuk meanahan sekian kubik air dan ini dapat diperkirakan berapa besar dimensi akuarium yang akan dibuat. Dimensi akuarium yang kecil hanya membutuhkan struktur kayu akan tetapi bila sudah dimensi akuariumnya besar membutuhkan struktur besi di dalam lemarinya. Perlu diperhatikan juga pembuangan air dan peletakkan mesin sirkulasi udaranya. 

Pada desain di bawah ini, lemari bukan hanya sebagai temoat aquarium tapi ada fungsi lain sebagai lemari pajangan dan juga tempat dispenser.



Arsitek dan Clientnya

Desain gedung, rumah ataupun interior adalah sebuah jasa yang harus dihargai, akan tetapi masih banyak orang yang belum bisa menilai sebuah karya desain. Terkadang mereka menganggap aristek atau desain interior adalah seorang drafter (yang buat gambar) sesuai apa yang mereka inginkan. Sebenarnya arsitek atau desain interior dapat memberikan advice sesuai keahliannya sehingga hasil produk yang dihasilkan menjadi lebih optimal. Kolaborasi ide antara arsitek dan client suatu hal yang menarik dan proses desain yang melibatkan client adalah suatu proses yang harus dijalani.

Hubungi saya bila membutuhkan desain rumah tinggal, gedung, interior dan sejenisnya dan kita bisa bekerja sama untuk menghasilkan desain yang Anda inginkan dengan budged sesuai kemampuan.





Gerbang Komplek Perumahan

Dihubungi oleh pak RT komplek Perumahan Puspita Loka BSD untuk membuat gerbang kompleksnya dengan awal data simplenya adalah minimalis, kuat dan murah. Sebuah tantangan untuk mendesainnya dan diajukanlah tiga desain dan disetujui desain di bawah ini.

Desain pintu gerbang ini menggunakan struktur dari besi dengan besi bulat daiameter 5" diekspose pada empat sisi pos jaga. Begitu juga pada atap dengan struktur besi diekspose agar berkesan ringan dengan penutup atap policarbonat. Tulisan komplek perumahan dibuat dengan menggunakan bahan stainless dengan sampingnya dikelilingi lampu LED  sehingga bila malam menjadi panduan untuk mereka yang mencari alamat. Bentuk lurus, melengkung dan miring menggambarkan komplek perumahan yang beraneaka ragam suku, bahasa dan agama tetapi tetap menyatu memperkuat satu dengan yang lainnya.