Saturday, August 19, 2017

Backdrop Bed yang Romantis

Pekerjaan kali ini berlokasi di Nusa Loka BSD Tangsel yang merupakan customer lama yang telah order full interior custom satu rumah dengan IDEsign. Salutnya saya adalah ternyata pekerjaan yang telah kita kerjakan di tahun 2009 masih kondisi sangat bagus, selain memang penghuninya apik dan tentu saja pekerjaan yang kita buat memang sangat baik.

Backdrop bed dibuat berkesan romantis dengan warna duco ungu glossy karena warna ungu memberikan kesan bergairah dan tentunya romantis. Garis-garis dengan bentuk miring berbahan HPL memberikan kesan dinamis dan tinggi. Agar berkesan lebih romantis dipasang lampu sekelilingnya dengan warna kuning. 

Selain itu ada penambahan pembuatan chest drawer yang ditempatkan di ruang tidur. Chest drawer ini berbahan kombinasi antar HPL urat kayu dan duco dengan warna disesuaikan dengan warna backdrop. Untuk hasilnya dapat dilihat di bawah ini.

Gambar desain :




Proses pengerjaan :


Hasil Pekerjaan :

Tiang-tiang miring berbahan HPL memberikan kesan
tinggi dan dinamis

Detail peletakkan lampu

Duco warna ungu glossy memberikan nuansa romantis

Chest drawer ko,binasi HPL dan duco

Edging dan handle alumunium






Progress Pembangunan "Food Markette"

Tak terasa sudah dua minggu pekerjaan foodcourt dengan nama "food markette" yang berlokasi di jalan Kencana Loka Raya blok H6/33A sektor 12 BSD. Lokasi cukup starategis dan sangat cocok untuk pembuatan foodcourt.

Kendala di lapangan tidak begitu banyak karena untuk desain ini sederhana sehingga tidak terlalu rumit untuk dikerjakan. Adapun progressnya dapat dilihat di bawah ini :

Desain :

Tampak Foodcourt

Denah foodcourt
Progress :

Pembongkaran dinding bangunan lama

Prmbongkaran dinding bagian belakang


Pemasangan bata ringan dan plesteran

Pembongkaran kaca tempered dari bangunan existing

Pemindahan panel listrik dari tengah site ke pinggir site

Plesteran dinding tenant
Pengecoran untuk talang air

Roster pada dinding ruang tenant


Wednesday, August 16, 2017

Kitchen Set, Island dan Meja Makan Bergaya Vintage


Furniture vintage bukan berarti berkesan usang atau terlihat banyak cacat yang dibuat atau memang akibat lamanya pemakaian. Furniture vintage pun dapat dibuat agak mulus dengan sentuhan akhir duco warna putih atau cream. Kitchen kali ini bergaya vintage dengan finishing full duco warna putih unpolish dan ada beberapa sentuhan bahan dari rotan.

Desai dapur mengalami banyak inovasi baru seperti di bawah ini dapur sebagai tempat masak (kompor) dan pembersihan (zink) ditambah lagi island sebagai tempat mengolah makanan dan juga digabungkan dengan tempat duduk sebagai tempat untuk makan. Penggabungan ini membuat penggunaan ruang sangat efektif dan efisien.

Proses perencanaan :




Hasil akhir :

Dinding dapur menggunakan keramik warna putih dengan pemsangan seperti
pemasangan batu bata

Penggunaan lampu memberikan kesan dapur terlihat mewah

Penggunaan rotan sebagai pengganti laci memberikan
kesan vintage pada dapur

Penempatan penyimpanan makanan diatur sedemikan rupa
agar sesuai dengan kebutuhan

Tempat rak sendok/garpu 

Island dengan warna berbeda memberikan kesan dapur yang menyenangkan
dan warnanya menambah kesan vintage pada dapur ini

Desain island yang digabungkan dengan bangku makan
semakin fungsional dapur ini

Dapur Minimalis yang Simpel Tapi Elegan

Dapur bergaya minimalis masih banyak disukai karena simpel dan bagi penghuni rumah berkesan berjiwa muda. Dapur di bawah ini adalah dapur bersih yang berlokasi di Gading Serpong Tangerang. Warna terang dengan urat kayu adalah pilihan yang tepat untuk dapur bergaya minimalis. Dinding dapur dipilih keramik warna putih dengan dipasang motif bata berkesan sederhana tapi elegan. Ditambah lagi pilihan granit berwarna hitam yang memberikan kesan dapur ini semakin elegan. So simpel itu memang indah.





Kitchen Set Bergaya Minimalis di Pondok Indah

Dapur yang berada di pondok Indah ini ukurannya kecil sehingga dibuat simpel agar berkesan luas. Finishing dari HPL (High Pressure Laminate) dengan motif urat kayu berwarna cream. Karena dikhawatirkan lemari bawahnya terkena air sehingga cepat rusak maka pada bagian kakinya menggunakan kaki stainless.

Sebagai info saja bahan HPL adalah bahan pelapis yang digunakan sebagai lapisan atas untuk furniture kayu/multipleks. Penggunannya dengan menggunakan lem perekat khusus (lem kuning). Motif HPL beraneka ragam dari pattern kayu, polos berwarna, motif granit atau marmer, metalik dan juga ada yang bertekstur.




Monday, August 14, 2017

Lemari Dapur yang Terpisah Disesuaikan Kegiatan

Layout lemari dapur pada umumnya adalah lurus (linear), letter L atau letter U. Pada proyek kali ini yang berlokasi di Cinere adalah lemari dapurnya terpisah-pisah disesuaikan dengan kegiatannya masing-masing.

Ada tiga bagian lemari yang dibuat terpisah yaitu lemari untuk kegiatan memasak, lemari untuk kegiatan pencucian (pembersihan) dan penyimpanan (kulkas) dan terakhir tempat pembuatan masakan (island). Dapur ini berbahan duko warna putih dengan tambahan list profil pada lemarinya.













Saturday, August 12, 2017

Foodcourt yang Hommy dan Green

Foodcourt adalah kumpulan para tenant penjual makanan yang disatukan dalam satu ruang atau bangunan dengan dikelola oleh seorang pengelola. Foodcourt akan berhasil bila mampu menarik pembeli untuk berkunjung dan membeli di foodcourt tersebut.

Konsep foodcourt yang sedang proses pembangunan di bawah ini adalah hommy dan green. Mereka yang nantinya berkunjung di foodcourt ini akan merasa seperti di rumah sendiri sehingga mereka merasa betah dan nyaman menikmati makanan dan minuman yang disajikan, adapun greennya akan ditanam pohon-pohon seperti di terasnya dan juga ada tanaman di setiap counter tenant dan sudut-sudut tertentu. Akan diberikan juga sentuhan tertentu pada setiap ruang agar instagramable.

Foodcourt ini terdiri dari 8 tenant dan juga terdapat tempat travel dan umrah. Lokasi foodcourt ini di sektor 12 BSD Tangsel. Target pengerjaan tiga bulan dan semoga foodcourt ini selesai tepat waktu dan menjadi destinasi kuliner menarik di kawasan BSD Tangsel. Aamiin