Showing posts with label keramik. Show all posts
Showing posts with label keramik. Show all posts

Friday, March 7, 2014

Porcelain Tile Berteknologi Nano


Teknologi nano telah diterapkan pada perusahaan komputer (processor), kedokteran (obat-obatan).dan selanjutnya produk elektronik (AC dan mesin cuci). Teknologi nano ini semakin berkembang hingga diterapkan di porcelain tile.

Dengan teknologi nano pada porcelain tile membuat porcelain tahan akan noda dan membuat tampilan porcelain tile lebih halus dan lebih kilap 20-30% dibandingkan dengan produk tanpa teknologi nano (lebih dari 80% skala glossy meter). 

Untuk perawatan porcelain tile yang telah berteknologi nano sangatlah mudah seperti bila ada kotoran atau noda (kopi) tidak perlu dengan cairan pembersih khusus untuk membersihkannya tapi hanya menggunakan air atau lap basah maka noda akan hilang. Agar keindahan lantai porcelain tile bisa bertahan lama perlu diperhatikan menjaga kebersihan permukaan lantai dari kotoran dan debu. Juga lebih baik hindari penggunaan produk polished pada ruangan yang sering kotor, memiliki tingkat lalu lintas yang sangat tinggi serta sering dilalui alat berat atau sirkulasi oarang serpeti teras, lift dan area yang dilalui trolley.









Saturday, November 7, 2009

KERAMIK KAMAR MANDI

KERAMIK KAMAR MANDI
Oleh : Ir. Ichlash Damai Asia

Merancang pola keramik untuk kamar mandi adalah sangat penting agar kamar mandi anda dapat terlihat indah dan menyenangkan. Kamar mandi adalah daerah basah sehingga pemakaian keramik sangat penting sekali. Agar tidak terkena percikan air untuk tinggi dinding yang dikeramik adalah antara 1,50 s/d 2,00 meter dari lantai.  Akan lebih baik lagi apabila dinding kamar mandi anda dipasang keramik sampai dengan tinggi plafond.
Ukuran keramik sangat bervariasi sehingga perlu diperhatikan ukuran dari kamar mandi, apabila kamar mandi tidak terlalu luas sebaiknya menggunakan keramik dengan ukuran kecil dan sebaliknya apabila ukuran kamar mandi cukup luas pilihlah ukuran keramik yang lebih besar. Dalam pemilihan warna keramik pilihlah warna-warna senada atau untuk mudahnya biasanya produsen keramik sudah menyediakan satu set keramik antara keramik dinding, lantai dan listnya.
Untuk lantai pilihlah keramik yang permukaannya kasar (unpolish) agar anda tidak terpeleset karena basah. Ukuran keramik untuk dinding terkadang tidak sama sehingga nat dinding dan lantai tidak bertemu, sehinnga sebaiknya pola lantai dapat dipasang diagonal.
Dinding keramik dapat dipasang dengan dua warna, sebaiknya untuk bagian bawah pilihlah warna yang gelap dan bagian atas warna yang lebih muda. Pertemuan antara dua warna keramik dapat dipasang list keramik. Agar kamar mandi anda lebih menarik dapat dipilih keramik bermotif (inserto) atau keramik mozaik dan tempatkanlah pada belakang closet, shower atau salah satu dinding kamar mandi anda sebagai pusat pandangan (focal point).
Dewasa ini ada jenis keramik yang jenisnya sama seperti granit alam atau biasa disebut granit tile. Pada umumnya jarak pemasangan antara keramik satu dengan yang lain atau disebut nat adalah 3 s/d 5 mm, sedangkan untuk granit tile jarak natnya antara 1 s/d 2 mm sehingga terkesan lebih luas dan lapang karena garis-garis nat tidak terlihat jelas.  Pemasangan pola keramik perlu diperhatikan dan pasanglah keramik simetris dengan dinding atau lantai agar potongan dari keramik tidak menggangu pandangan.
Kamar mandi anda adalah menunjukkan jati diri anda, marilah pilih keramik yang sesuai keinginan anda agar kamar mandi anda menjadi  menarik.